Spesifikasi eFootball 2022 – Di versi terbarunya ini, Konami menghilangkan nama PES yang sudah bertahun-tahun menjadikannya sebagai identitas game sepak bola.
Pergantian nama ini sebenarnya tidak dilakukan sekali-dua kali.
Sejarah dari Winning Eleven, PES, hingga eFootball
Jauh sebelum era PC, game sepak bola lahir di konsol PlayStation dengan nama Winning Eleven.
Game Winning Eleven sudah bersaing ketat dengan FIFA sejak EA merilis FIFA 96.
Kemunculan nama PES atau Pro Evolution Soccer dimulai dari konsol PlayStation 2 di tahun 2001.
Sementara kemunculan game PES di PC mulai dari rilisnya PES 3 di tahun 2003. Game ini sendiri menyajikan tampilan karakter yang lebih beragam dan dengan lebih banyak statistik.
Kemudian di game versi tahun 2020, konami mengganti nama gamenya menjadi eFootball PES 2020. Dan di tahun 2022, nama PES-nya benar-benar hilang menjadi eFootball 2022.
Sayangnya, penggantian nama ini tidak membawa perubahan yang positif. Hal ini disebabkan gameplay yang disuguhkan Konami tersebut.
Yang paling mencolok, Konami eFootball 2022 tampil dengan visualisasi karakter yang dinilai tidak realistis yang sangat berbeda dengan karakter aslinya.
Spesifikasi eFootball 2022 PC
eFootball 2022 bisa Anda mainkan di PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox series X/S, Android, dan iOS. Nah untuk pengguna PC Windows, berikut spesifikasi komputer untuk PES 2022:
Spesifikasi minimum eFootball 2022
- Processor:
- Intel Core i5-2300 2.8GHz, atau
- AMD FX-4350
- Graphics card:
- GeForce GTX 660 Ti, atau
- Radeon HD 7790
- VRAM: 2GB
- RAM: 8 GB
- Sistem operasi: Windows 10 64bit
- Ruang penyimpanan: 50 GB
- DirectX: 11
Spesifikasi rekomendasi eFootball 2022
- Processor yang disarankan:
- Intel Core i5-7600 3.5GHz, atau
- AMD Ryzen R5 1600
- Graphics card yang disarankan:
- GeForce GTX 1060, atau
- Radeon RX 590 8GB
- VRAM yang disarankan: 6GB
- RAM yang disarankan: 8 GB
- Sistem operasi yang disarankan: Windows 10 64bit
- Ruang penyimpanan yang diperlukan: 50 GB
- DirectX: 11
rekomendasi: spesifikasi FIFA 22
Kapan eFootball 2022 dirilis ?
Untuk PC pada 30 September 2021
Genre: Sports
Mode: Single-player, multiplayer
Developer: Konami Digital Entertainment
Publisher: Konami
Trailer eFootball 2022
Link download eFootball 2022
Game PES 2022 dirilis sebagai game free-to-play, alias game gratis. Namun seperti game lainnya di zaman sekarang ini, terdapat pembelian di dalamnya dengan menerapkan sistem battle pass.
Yang mau download game eFootball 2022 di Windows 10, Steam, Xbox series, PS4, dan PS5; berikut linknya:
Download eFootball 2022 untuk PC (Windows 10)
Download eFootball 2022 untuk Steam
Download eFootball 2022 untuk Xbox series
Download eFootball 2022 untuk PlayStation 4 & Playstation 5
# update terus arhutek.com untuk informasi spesifikasi game pc terbaru – minimum system requirements & recommended system requirements #